LOS ANGELES - Kendati telah memiliki enam orang anak, Brad Pitt meyakini Angelina Jolie masih memiliki sisi liar dalam dirinya. Bintang Moneyball ini mengungkapkan, pasangan hidupnya itu masih gadis yang nakal.
"Dia masih seorang gadis yang nakal. Tapi sisi gelapnya bukan untuk konsumsi publik," kata Pitt sambil tersenyum, seperti dikutip dari Aceshowbiz, Selasa (7/2/2012).
Jolie pun pernah mengatakan, bahwa dirinya pernah mengalami sisi gelap dalam hidupnya, tahun lalu.
"Saya melalui hari yang berat, saat-saat yang gelap, dan saya selamat. Beruntung saya tidak mati muda. Jadi saya sangat beruntung. Ada seniman lain dan orang yang tidak bertahan hidup karena hal-hal itu," jelasnya.
Sisi gelap yang dimaksud bintang Salt itu adalah, saat dia mengonsumsi obat-obatan terlarang dan melukai dirinya sendiri.
"Saya masih seorang gadis nakal, saya masih memiliki sisi liar. Hanya saja di tempatnya sekarang. Ini milik Brad, atau menjadi petualangan kami saja," paparnya.
Pitt sepakat bahwa keluarga lah yang membuat mereka masih bisa hidup bersama sampai hari ini.
"Lebih baik, karena saya punya kekhawatiran tentang hal itu. Maksudku, itu tidak sama pentingnya dengan keluarga," tandasnya.(nsa)
(author unknown) 07 Feb, 2012
Mr. X 07 Feb, 2012
-
Source: http://hanyagosip.blogspot.com/2012/02/angelina-jolie-saya-masih-nakal-tapi.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
No comments:
Post a Comment